Rak industri adalah sistem penyimpanan yang dirancang untuk memaksimalkan penggunaan ruang secara vertikal dan horizontal di dalam gudang / warehouse pabrik, atau area penyimpanan lainnya. Sistem rak ini terdiri atas beberapa komponen utama, yaitu:
Tiang (Upright): Struktur vertikal yang menopang seluruh sistem rak.
Beam: Balok horizontal yang menghubungkan tiang dan berfungsi sebagai penopang shelving.
Shelving (Ambalan): Permukaan datar untuk menempatkan barang-barang yang akan disimpan.
Rak industri tersedia dalam berbagai ukuran dan kategori, mulai dari Light Duty Racking yang cocok untuk penyimpanan beban ringan, Medium duty racking untuk penyimpanan beban sedang hingga Heavy Duty Racking yang mampu menampung muatan berat dengan kapasitas tinggi. Dengan desain modular dan sistem pemasangan knock down, rak industri memudahkan proses instalasi, pembongkaran, dan perawatan secara cepat dan efisien.